TOLONG, SAYA PENDARAHAN

Hallo, Mbak Rina tolong saya sudah tiga hari saya mengalami pendarahan dan gumpalannya gede-gede. perut saya nyeri sekali. Saya tidak tahu apa yang harus saya lakukan?, Udah minum obat kok masih ga berhenti?”. Itu adalah penggalan pembicaraan yang saya terima hari ini oleh seorang ibu paruh baya yang menelpon saya tanpa saya kenal sebelumnya dan lupa menanyakan siapa namanya.

Saya bertanya apakah sudah pergi ke dokter, riwayat penyakitnya, apakah sudah pernah mengalami hal serupa, resep apa yang yang diberikan. Ibu ini mengatakan pernah dikuret sebelumnya dan dan kini mengalami perdarahan yang kedua. Ia ingin tahu apakah obat ini sudah benar lalu apa yang harus ia lakukan agar cepat sembuh.

setelah menenangkannya, saya terdiam menganalisis *gaya peneliti mode ON*. Ternyata ibu itu menunggu dan mendengar dengan penuh perhatian.

Begini bu, obat yang diberikan sudah benar.  Obat yang diberikanoleh dokter mengandung:
1.Analgesic ( pain killer dengan diberi codein HCl)
2.Drug Acting of uterus ( methylergometrine maleate).

( maaf saya tidak menyebut merek nanti dikira dagang hehehehe).

Saya jelasin ya;
1. Obat yang warna kuningnya (codein HCL) diminum ya. Gunanya untuk mengurangi rasa nyeri yang ibu alami.
2. Obat yang satunya itu dipake untuk menghentikan pendarahan. Ibu kan udah beli obat yang mahal jadi harus dihabiskan ya. Saya jelaskan juga gimana kerja obat ini.
3. Ibu harus banyak istirahat. kelihatannya suara ibu tidak tenang berarti ibu banyak pikiran. sekarang dalam beberapa hari ini jangan banyak mikir dan jalan-jalan. istirahat ya.
4. ga ada pantangan makan apa-apa. Yang penting makanannya sehat. Jangan lupa minum Vitamin biar cepet sembuh.
5. Ibu, kalo obatnya udah abis terus belum ada perubahan ibu berobat ke dokter spesialis aja.

Jawaban saya seperti itu. ibu itu menjadi tenang dan mengucapkan terimakasih. Saya hanya berkata” sama-sama Ibu. cepat sembuh ya!’. ternyata banyak sekali masyarakat di luar yang membutuhkan informasi yang benar dari orang tahu akan obat.

Kayanya udah ga jamannya lagi kedokter, berobat, dikasih resep, pulang. masyarakat ingin mendapat informasi tentang obat apa yang mereka minum. Benar atau tidak. Mengapa obatnya mahal? ada ga obat yang sama dan harganya lebih murah? bagaiman kualitasnya?.

So, bertanyalah kepada orang yang tepat. Mintalah informasi dari apotek setelah membeli obat karena setiap kita berhak untuk mendapatkannya.

5 Replies to “TOLONG, SAYA PENDARAHAN”

    1. Dear Fredi,

      maaf saya tidak dapat menyebutkan merek obatnya.
      Sebaiknya hari ini juga bawa istrimu ke rumah sakit, saya khawatir terjadi infeksi.
      Mintalah konsultasi atau tindakan dengan dokter yang berpengalaman.
      Ayo segera, sebelum terlambat.

  1. ibuku usia 62tahun sejak 3 tahun yang lalu mengalami pendarahan gak berhenti2, kadang sedikit, kadang sedang dan sebulan sekali mengalami pendarahan bergumpal-gumpal sampai lemas, pernah di bawa ke dokter spesialis kandungan dan di vonis myom, sudah di cureet 2x, dan sempat disuruh operasi, namu ibu menolak….
    apa yang harus saya lakukan, obat apa yang baik untuknya, keluhannya sekarang cepat lelah dan nafsu makan menurun sampai bb turun drastis. trimakasih jwbannya.

  2. Tadi saya googling tentang metilergometrin…
    kebetulan kakak ipar keknya ada pendarahan postpartum dan diresepin itu
    eh ternyata eyang google membawa saya ke sini, ke sahabat narablog :mrgreen:
    *apoteker menerima penjelasan apoteker

    ya, masyarakat emang butuh informasi obat.
    Karena melalui obatlah mereka memperoleh kesembuhan sehingga segala sesuatu tentang obat menjadi penting untuk diketahui…

    ===================================

    Terimakasih sahabat 😀

  3. ♡̷̬̩̃̊♍ά̲̣̥>:/ά̲̣̥ƒ♡̷̬̩̃̊ saya ♍α̩̩̩υ̲̣̥ tnya kmrn ini sy keguguran dan di ksh obt pemberhnti pendarahan tp udh 2mggu kq blm bhnti jg ya darahny, kira2 ada solusi selain kuret krn sy sblmny jg prnh kuret 2bln yg lalu, spt obat yg bgs apa ya? Tlg ya thx u

Leave a reply to tukangobatbersahaja Cancel reply