Cara Mengajar Baru ASM

Filipus dan Orang Etiopia

Sejak kami tidak bisa berkebaktian otomatis pelajaran sekolah minggu berhenti, namun sampai kapan? masa tidak ada pelajaran sekolah minggu hanya karena Covid-19. Lalu apa solusinya?

Pertanyaan itu berada dibenak saya dan guru-guru sekolah minggu. Anak-anak harus tetap sekolah minggu dimanapun mereka berada. Salah satu solusi yang menjadi pilihan adalah membuat video Pengajaran Sekolah Minggu dalam format video sehingga mudah untuk didistribusikan ke seluruh guru sekolah minggu lantas didistribusikan ke orang tua yang memiliki anak-anak usia sekolah minggu di seluruh Indonesia.

Awalnya saya dan mba Katri membuat tim untuk membuat video pengajaran tersebut. Dengan berbekal pengetahuan yang masih terbatas untuk membuat video dan editing jadilah kami membuat video tersebut. Langkah awal selalu yang paling sulit, ada banyak kendala teknis dan lainnya. Sampai akhirnya selesailah video pertama, kedua, dan selanjutnya.

Minggu ini masih bagian tim kami untuk membuat Video “Filipus dan Orang Eitopia”, saya masih didepan laptop untuk mengedit dan membuat transisi dari setiap bagian ke bagian. Semoga videonya selesai tepat waktu sehingga sampai ke anak-anak sebelum hari minggu sehingga sebelum kebaktian mereka dapat bersekolah minggu dengan melihat video ini.

Mengajar sekolah minggu dengan cara yang baru memang penuh tantangan namun kami yakin bahwa setiap tantangan dan rintangan harus dilalui. Teruslah beradaptasi, berkarya, berkreasi dalam cara mengajar dan melayani. Tuhan memberkati.

Salam kasih
Rina Susanti

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Twitter picture

You are commenting using your Twitter account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s

%d bloggers like this: