KISAH MINUMAN BERENERGI

sebut saja namanya Anton (bukan nama sebenarnya), dia pria paling muda yang pernah saya temui di ruang hemodialisa dengan jumlah pasien 50 setiap shiftnya. Sudah berkeluarga dan usianya sekitar 25-an. jadwal hemodialisa/ cuci darahnya tiap senin dan kamis sore. saya selalu bertemu dengannya meski hanya tersenyum saat berpapasan.

Dari pasien lain saya tahu ia menderita gagal ginjal karena sejak muda terbiasa mengkonsumsi minuman berenergi dan merokok, makanan cepat saji. saya tidak tahu berapa banyak tapi sepertinya cukup banyak. rasanya sedih dengan usia muda harus berjuang menjalani proses cuci darah seminggu dua kali dengan jarum yang besar dan tidur terlentang pegal selama 4-5 jam. tapi tampaknya dia cukup tabah menghadapi itu semua. ikhlas menghadapi hidup.

this is true story kisah pasien yang cuci darah karena pola hidup yang tidak sehat. semua yang dikonsumsi secara berlebihan akan berdampak buruk seperti minuman berenergi, dll.

saya punya setumpuk minuman sachet berenergi sisa riset sederhana pengaruh binder dalam formula minuman berenergi. saya sampai hapal isi: taurine, inositol, ginseng, cafein, vitamin b komplek dan beberapa mineral mg, zinc.
isinya stimulan yang bisa bikin on terus. bagus buat yang kecapean, 5 L.

Jangan menyalahkan minumannya tapi bagaimana pola konsumsinya. jangan termakan iklan sesaat lebih baik kembali ke makanan sehat.

Terinspirasi dari tulisan di http://afatih.wordpress.com

11 Replies to “KISAH MINUMAN BERENERGI”

  1. @ Akhmad Mulyanto

    Tropicana slim tidak berbahaya karena isinya mengandung rendah glikemik indeks dan rendah kalori.Sangat baik untuk yang ingin diet.

    kalo Akhmad IMB ( Indeks Masa Tubuh) masih oke tidak perlu mengkonsumsi tropicana slim, pake aja gula alami seperti Sukrosa.

    Pemanis yang berbahaya itu seperti aspartame atau Acesulfame. Tingakat kemanisannya lebih manis dari sukrosa. namun kejelekannya ada ‘”after taste” yaitu rasa pahit sedikit dilidah.

    Teimakasih. Salam kenal

  2. Wah terima kasih responnya. Tapi saya baca lagi komposisi-nya untuk yang classic:

    Sorbitol, aspartame 40 mg/packet (ADI:50mg/kg beratbadan/perhari).

    1. Apakah sama dengan asparteme itu?
    2. Kalau berat badan saya 56 kg, berapa yah maksimum jumlah packet/sachet perharinya?

    Terima kasih.

  3. @ Akhmad Mulyanto

    Oh minumnya yang classic.
    Begini: Untuk membuat komposisi pemanis seperti ini isinya ga cuma pemanis terus dimasukkan ke dalam sachet.
    Sorbitol yang ada didalamnya berfungsi sebagai pengental dan mengandung sedikit pemanis.

    1. Aspartam sama sukrosa beda. Sukrosa terbuat dari alam 100% sedangkan aspartame pemanis sintesis buatan. dengan penambahan sedikit saja rasa manisnya melebihi pemanis alam.

    Mas Akhmad tidak perlu khawatir jika didalam tropicana slim mengandung aspartam. Ingat semua boleh tapi jangan berlebihan.

    2.Begini:
    Dalam buku nutrisi disebutkan: Acceptable Daily Intake (ADI) yang berarti asupan harian yang diperbolehkan untuk aspartam 40mg/kg berat badan/perhari.

    Bapak menuliskan aspartame 40 mg/packet (ADI:50mg/kg beratbadan/perhari). dengan berat badan bapak 56 kg maka menghabiskan satu paket perhari juga masih aman.

    Bapak tidak salahkan menulis aspartame 40 mg/packet bukan per sachet? satu paket isinya berapa ya?
    Jika benar aspartame 40 mg/packet Berarti satu paket itu setara dengan batas perhari yang boleh dikonsumsi. Dengan berat badan 56 kg masih memungkinkan untuk mengkonsumsi ini.

    Oh iya penggunaan aspartam sepanjang hidup tidak perlu ditakutkan apalagi untuk pasien diet dan diabetes asal sesuai anjuran. Terimakasih

  4. Pernah nyoba sih yang DIABETICS (with chromium) tapi malah takut 🙂 . Tentang ADI saya kok bingung yah?, kirain begin ngitungnya:

    56 kg x 50 mg/kg = 2800 mg = 70 sachet. LOH?? hehehehehe.

    Ceritanya kan saya suka minum kopi 3 gelas sehari, nah untuk menghindari diabetes saya pakai Tropicana SLIM (udah kurus, pakai SLIM lagi ).

  5. @ Akhmad Mulyanto

    Mas Ahmad benar sekali menghitungnya, maaf saya tidak nulis cara ngitungnya, saya pikir mas sudah tahu. Ternyata bener kan?

    Tapi masa sih mau ngabisin 70 sachet perhari??
    Cara menghindari diabetes itu tidak harus mengkonsumsi pemanis buatan. Tapi mengatur pola makan sehat, istirahat dan olah raga. terimakasih.

  6. temen saya ada yg meninggal sakit ginjal. Minuman sehari2nya dia (kalo di kita air putih) musti etr* jos*. Dia katanya ga bisa minum air yang lain. Parah

    Abis pulang naik gunung X-O

  7. aku pngen ilangin tahi llat nih…dmn sih tmptnya?

    =========================================

    Silakan konsultasi dengan dokter spesialis kulit (dermatologist).
    Bisa menghubungi klinik yang aman dan terpercaya seperti Erha klinik atau Natasha. Terimakasih

Leave a comment