Menurut detiknews (29/04/2009 10:37 WIB), “…sebab virus strain baru ini merupakan gabungan dari virus flu burung, manusia dan babi”, memang benar adanya. Nama flu babi bukan berarti sumber dari pandemik ini dari babi. Swine flu atau flu babi adalah mutasi terbaru dari influenza A type H1N1.
Sebagai negara muslim kita menjadi sedikit paranoid dengan mereka yang makan babi padahal belum tentu mereka yang makan babi atau peternakan babi menjadi sumber flu tersebut. Kasihan juga mereka yang kena larangan terbang, larangan import babi, kerugian peternak babi yang tidak tahu menahu.
Saya belajar banyak dari kasus H5N1 terdahulu, bahwa yang terpenting dari pencegahan dan pengobatan flu tersebut dengan cara penceghan perluasan lokasi yang terkena pandemik, meningkatkan sistem imunitas tubuh jadi tubuh ga gampang sakit. Betul banget
Obat-obat seperti Tamiflu dapat membantu pencegahan mengobati influenza tersebut. Bahan aktifnya bernama Oseltamivir phosphate . Cara kerja Tamiflu dengan menghambat neuraminidase (neuraminidase inhibitors – NAIs) dan memcegah replikasi virus dengan menyerang struktur permukaan virus influenza yaitu protein neuraminidase.
Umumnya gejala badan panas, rasa pegal-pegal, sakit kepala, pusing sedikit banyak tidak jauh berbeda dengan influenza biasa jadi jangan anggap remeh flu jika sudah tiga-empat hari tidak ada perubahan segeralah periksakan diri ke puskemas dan Rumah Sakit terdekat untuk mendapat pemeriksaan yang lebih spesifik.
update (29/04/2009) 17.00WIB
Sepertinya banyak yang request agar informasinya lebih banyak dan detail lagi, oke bos 🙂
Cara Penularannya
Sebagaimana yang kita ketahui bersama bahwa flu babi ini tidak hanya berasal dari babi tapi juga dapat menyebar sampai ke manusia. Perlu di ingat, seperti pada kasus influenza biasa virus ini bisa tertular dengan mereka yang kontak langsung dengan hewan dan tidak mencuci tangan dengan benar atau dari lingkungan sekitar yang sudah tercemar adanya virus tersebut.
Virus seperti halnya debu, bayangannya seperti jika kita bersin maka banyak sekali partikel-partikel yang akan berterbangan diudara. virus menempel seperti debu dan jika terkena makanan dan termakan maka jika yang memakannya tidak dapat keadaan sehat dan fit maka bisa terkena virus ini.
Jika saya baru makan daging babi atau ngelus-ngelus piggy kesayangan atau baru pulang dari mexico, dan sekarang badan kena gejala seperti diatas apa saya kena flu babi?
Jawabannya belum tentu. Virus H1N1 ini baru dapat diketahui setelah ada pemeriksaan laboratorium. Untuk itu segeralah berobat ke rumah sakit terdekat.
Apakah saya akan mati?
Tidak. Indonesia sangat baik dalam penanganan kasus flu burung dan tanggap kasus flu burung jadi tidak perlu kahwatir. saya kasih dat apendukung kalo “…oseltamivir or zanamivir for the treatment and/or prevention of infection with these swine influenza viruses”.
untuk itu biasakanlah untuk hidup sehat, istrirahat yang cukup, beban kerja tidak berlebihan bila perlu lakuakn relaksasi agar tidak stress dan makanan bergizi. semoga tetap sehat.
ough serem.. eh sejauh ini gimana sih perkembangannya di Indonesia? emang pake obat flu biasa mempan gitu jeung?
penularannya gimana tho mbak? manusia ke manusia? bisa dari burung juga gak? babi ke burung trus ke manusia? *wew! horor*
Semoga kita tetap sehat
Tetaap fit
Terhindar dari penyaakit hewan seperti ini 🙂
i’ve made lots of jokes ’bout this new virus..
tapi sebenarnya gw kuatir berat.. apalagi kalo mikirin anak.. kasian mereka karena masih kecil dan lebih rentan soal virus…jd ingat kasus penyakit kuku mulut di China taon lalu..
ah, dasar para manusia nih, gak tau diri.. jadi virus ikut-ikutan gak tau diri juga..
*ngedumel gak jelas*
Rin, kalo bisa more information dong, seperti Mas Stein tanya tuh.. gimana sih sebenarnya penularannya ?
seperti flu burung, unggas ke manusia aja? atau bisa transfer dari manusia ke manusia ? gawat deh kalo udah seperti itu…
ih tambah serem aja ni dunia.
mbak postingannya selalu bermanfaat lowhh..vee suka ^_^
@ mas stein and mbak Hawe
Saya akan tambahkan informasinya deh….
penularannya dari unggas/ hewan ke manusia.
but, satu hal yang ingin saya garis bawahi bahwa, tidak perlu terlalu oanic dan tetap bergaya hidup sehat. Pastinya deh selalu sehat.
wah serem jg klo ngeliat pemberitaan flu ini di berbagai media,, apalagi yang gejalanya itu hampir sama dgn flu2 yang biasa..
weh tukang obat bersahaja mesti segera bikin obat penangkal nie
jaga-jaga kalao flu babi menyerang indonesia
serem juga ya penyakit ini
mexico bangkrut gara2 wabah ini
katanya gak akan masuk ke indonesia karena tropis, bener gak sist?
@ emfajar
memang semuan varian influenza type A, gejala dan cara penularannya hampir sama.
Cuci tangan sehabis beraktivitas 🙂
@ aR_eRos
Obatnya susah punya
Pemerintah kita sudah punya stok Tamiflu dan Zanamivir.
pasti bisa disembuhkan asal segera ditangani dengan cepat dan tepat.
@ Maluw
semoga pandemic ini bisa segera berhenti
@ Rindu
Ga juga tuh…
Kalo mereka sebagi carrier atau pembawa dari luar negri dan masuk ke Indonesia bisa saja terjadi.
saya itu rutinitasnya hanya kerja terus, tapi tidak pernah berlolahraga, karena tidak sempat.. akhir-akhir ini daerah sekitar kaki “kentol” sakit.. kayak kesemutan.. kata temen2 kantor itu namanya asam urat.. obatnya apa ya mbk?
jangan suka cium2 moncong babi, spt gambar2 ini ya, virus flu b4b1 langsung berpindah tanpa perantara